Väri Gel Stain

Kategori : Pewarna Kulit

Seringkali dalam pewarnaan menggunakan pewarna jenis waterbased, warna yang dihasilkan kurang rata dan perlu beberapa sentuhan. Dengan gel stain ini, walaupun anda pemula bisa dengan mudah mengoleskan dengan rata pada permukaan kulit.

Gel stain ini khusus untuk anda yang menginginkan experience baru dengan menciptakan warna-warna unik,antik dan tetap memperlihatkan sifat natural dari kulit.

Pewarna ini bukan basis pigment yang menutup pori kulit. Warna tetap akan menyerap dan tidak retak saat kering.

Karakteristik

Kesan warna lebih tebal dibandingkan dengan pewarna biasa. Warna mudah diatur saat pengolesan.

Panduan color chart

Experience Tone Warna

Anda dapat menciptakan warna-warna antik atau vintage dengan mencampurkan 2 atau 3 warna. Anda bisa mencoba teknik sederhana dibawah ini :

1. Marble / Abstract

Sediakan wadah kaca atau plastik. Tuangkan gel stain black pada permukaan kaca/plastik, atur pattern yang anda inginkan. Kemudian tuangkan gel stain red namun tidak dicampur, hanya bertabrakan saja dengan gel stain black. Setelah itu tempelkan potongan kulit nabati di permukaan kaca. Tunggu 2 hingga 3 menit. Setelah itu angkat potongan kulit dan lihat hasilnya. Jika dibutuhkan ulangi langkah tersebut, atau anda bisa mencampurkan dengan warna lain.

Proses ini lebih sering dipakai oleh artisan untuk membuat hasil karya dengan imaji abstract pada permukaan produk kulit. Solusi buat anda yang bosan dengan warna standart.

Contoh Art

Safari

Safari

Art by Krisna
Disparity

Disparity

Art by Krisna
Burned Forest

Burned Forest

Art by Krisna
Tokyo

Tokyo

Art by Krisna
Perrito

Perrito

Art by Krisna
Aqua

Aqua

Art by Krisna


 

2. Two tone effect

Oleskan tipis warna dasar (contoh : gel stain yellow). Setelah merata dan kering, anda bisa oleskan tipis antique bronze di beberapa spot yang anda inginkan gelap. Cara ini biasa dipakai artisan untuk mencapai warna antique atau vintagizing. Kesan warna vintage yang dihasilkan adalah refleksi dari emosional anda saat mewarnai. Anda bisa membuat pola warna yang setiap produknya memiliki karakter warna yang berbeda namun dengan kombinasi warna yang sama.

Leather wallet vintage by Klasik


 

3. Mewarnai ukiran & stamp kulit

Bagi artisan yang suka dengan metode carving atau stamping bisa menggunakan dengan teknik oles dan hapus. Contoh : Saat carving atau stamping pola, oleskan gel stain pada ukiran sampai menutup di bagian ukir, kemudian hapus warna dengan paper towel/tisue dengan cepat. Teknik ini perlu latihan agar hasil lebih sempurna. Anda bisa mencoba dengan warna-warna gelap agar bagian ukiran lebih gelap dan bagian kulit yg tidak diukir lebih terang atau transclucent(semi transparent).


Terms & Cara Pemakaian

Rekomendasi media untuk mengaplikasikan gel stain :

  • Spon
  • Kain Kaos
  • Dauber

Tuangkan gel stain pada media yang akan dipakai, kemudian oles dengan merata pada permukaan kulit yang akan diwarnai. Gunakan metode circular motion (gerakan memutar) atau dengan teknik anda sendiri untuk mencapai acuan warna yang anda butuhkan.

Overview : Langkah pewarnaan hingga finishing

  • 1. Sediakan kulit nabati natural yang akan diwarnai. Pewarna ini tidak untuk jenis kulit yang sudah di finished, begitu juga dengan kulit krom,suede atau sintetis.
  • 2. Bersihkan dahulu permukaan kulit yang akan diwarnai dengan kain yang bersih. Pastikan kulit bisa menyerap air. Ambil potongan kulit yang tidak terpakai dan test dahulu dengan meneteskan air pada permukaan, jika tidak tembus air, pewarna juga tidak bisa menyerap dengan baik. Dalam kasus ini anda membutuhkan sejenis deglazer/denaturate alcohol untuk menghapus top coat sebelum pewarnaan.
  • 3. Setelah langkah 2 sudah dipastikan bisa menyerap air, sediakan pelindung tangan (latex gloves) dan memulai pewarnaan pada kulit. Baca terms dibawah ini untuk panduan :
    • a) Hand glazing. 

      Jika kulit telah melewati proses hand glazing (permukaan kulit yang telah di burnish/polish dan hampir menyeluruh pori tertutup), anda bisa menambah lapisan ke dua untuk mendapat warna yang diinginkan.

    • b) Tidak dalam kondisi basah.

      Pastikan kulit dalam kondisi kering sebelum pewarnaan. Sebelum mewarnai dengan gel stain, tidak perlu membasahi kulit. Teknik membasahi kulit natural dengan air sebelum proses pewarnaan hanya cocok untuk pewarna jenis waterbased.

    • c) Kulit yang telah di conditioning Leather Oil.

      Jika mengaplikasikan leather oil untuk keperluan conditioning atau softening, berilah jeda 1 x 24 jam setelah meminyaki kulit agar permukaan kulit dalam kondisi siap diwarnai. Perlu diingat, jika mengaplikasikan sebelum mewarnai dengan produk sejenis leather balm yang mengandung wax, pewarna ini tidak akan bekerja dengan baik. Karena wax akan menahan penyerapan dari pewarna kulit apapun itu jenis dan merknya. Pastikan juga anda tidak mengaplikasikan sejenis top coat sebelum mewarnai, kecuali untuk kebutuhan resist/block pada spot warna tertentu (block dyeing techniques)

    • d) Gel stain menjadi kombinasi warna kedua setelah waterbased

      Jika anda telah membuat warna tutor(background) menggunakan jenis waterbased. Anda bisa memberikan sentuhan warna dengan gel stain pada lapisan kedua. Dengan syarat, setelah anda mengaplikasikan warna tutor dengan waterbased, anda tidak melewati proses buffing,polish,top coating,dan proses lainnya yang akan menolak penyerapan dari pewarna gel stain. 

  • 4. Setelah mewarnai, pengeringan memerlukan waktu 2 hingga 3 jam agar lebih maksimal.
  • 5. Dalam keadaan kering, jika ingin finish dan tidak menambah warna lain, (langkah opsi) anda bisa buffing/gosok permukaan menggunakan kain bersih sampai mengkilap. Langkah ini juga mengangkat residu dari warna yang berlebih.
  • 6. Di buffing atau tidak di buffing itu adalah pilihan anda. Setelah pewarnaan, anda bisa mengaplikasikan top coat untuk melindungi warna dari air. Pilihan top coat yang kami sediakan: Vari professional top coat clear matte, Vari leather balm watershield. Anda juga bisa menggunakan merk lainnya seperti ecoflo carnauba creme,fiebing resolene,ecoflo professional top coat, oil wax emulsion dan lainnya.
  • 7. Setelah melewati proses finishing, dibutuhkan pengeringan 1x24 jam agar maksimal. Terkadang jenis finishing top coat memiliki aroma kimia yang kuat. Setelah dibiarkan sehari semalam aroma ini akan hilang.

Hubungi Support kami jika ada yang masih ingin ditanyakan.

Spesifikasi

Kode Produk GS 0102 - GS 0111
Harga Rp 95.000
Min Order 1 pcs (100ml)
Kegunaan Mewarnai kulit nabati natural.
Untuk Jenis Kulit Semua kulit yang disamak secara nabati natural. Tidak untuk kulit jenis krom,suede atau sintetis.